Pererat Silaturahmi, Kapolsek Bungoro Sambangi Tokoh Masyarakat, Ajak Sukseskan Pilkada 2024

    Pererat Silaturahmi, Kapolsek Bungoro Sambangi Tokoh Masyarakat, Ajak Sukseskan Pilkada 2024
    Pererat Silaturahmi, Kapolsek Bungoro Sambangi Tokoh Masyarakat, Ajak Sukseskan Pilkada 2024

    PANGKEP– Kapolsek Bungoro, AKP Abdul Haris Nicolaus, S.Sos., MH, melaksanakan kegiatan sambang ke wilayah hukum Polsek Bungoro pada Rabu, 23 Oktober 2024. Dalam kunjungan kali ini, Kapolsek menyambangi salah satu tokoh masyarakat setempat, Bapak Paika alias Bapak Pai', di Kampung Pattiroang, Desa Mangilu, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep.

    Kegiatan sambang ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan tokoh-tokoh masyarakat sekaligus memastikan bahwa situasi di wilayah hukum Polsek Bungoro tetap kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan datang. Kapolsek Abdul Haris Nicolaus menyampaikan harapan agar masyarakat bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

    Dalam sambutannya, Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan Pilkada 2024 dengan menjaga situasi tetap damai. Ia menekankan pentingnya peran tokoh masyarakat dalam menjaga stabilitas di lingkungan sekitar dan mengajak untuk tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang dapat memecah belah masyarakat.

    "Kami mengajak semua elemen masyarakat untuk turut serta menciptakan suasana yang aman dan damai dalam Pilkada ini. Jangan mudah terpengaruh oleh berita-berita hoaks. Kerja sama yang baik dari semua pihak sangat diperlukan untuk mewujudkan Pilkada yang kondusif dan damai, " ujar Kapolsek Bungoro.

    Selaku tokoh Masyarakat di Kampung tersebut, Bapak Pai' menyambut baik kedatangan Kapolsek Bungoro, ia juga mengapresiasi langkah Kapolsek Bungoro dalam mewujudkan Pilkada damai di wilayah kec.Bungoro.

    Kegiatan sambang ini juga menjadi bagian dari upaya Polsek Bungoro dalam membangun komunikasi yang lebih baik dengan masyarakat, khususnya dalam menghadapi agenda-agenda penting di wilayah hukum Polsek Bungoro. Kapolsek berharap agar silaturahmi ini terus terjalin guna menciptakan rasa aman dan nyaman di masyarakat.

    Dengan adanya sambang dan silaturahmi ini, diharapkan Pilkada 2024 dapat berjalan lancar dan damai, serta menjaga keharmonisan dan keamanan di tengah masyarakat (Hasmir23)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bawaslu Pangkep Gelar Sosialisasi Pengawasan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Liukang Tangaya Serukan Netralitas...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani